4 Motivasi Hidup Dari Serial One Piece
Hallo teman-teman dalam artikel kali ini Saya akan membahasa tentang serial Anime "One Piece", Bagi para penikmat Anime pasti tau dong siapa tokoh utamanya soalnya dulu pernah tayang juga disalah satu stasiun televisi di Indonesia walau hanya beberapa Episode sih. Ya itulah Mugiwara no Luffy si Topi Jerami namun kali ini Saya tidak akan membahas tentang Kelompok bajak laut tersebut melainkan motivasi hidup yang dapat Kita ambil di dalam serial Anime ini.
1. Bekerja Keras
Tau dong Si Kapten (Luffy) sebelum terbentuknya kelompok bajak laut yang dikenal sebagai Topi Jerami, Dia harus bekerja keras untuk mengajak mereka semua bergabung seperti pada saat mengajak Roronoa Zoro (Zoro) yang saat itu sedang di tangkap oleh pasukan Marine dan dipasung. Diketahui Zoro sudah tidak mempunyai niatan untuk menjadi Pendekar Pedang terhebat di Dunia karena suatu alasan dan siap untuk dieksekusi mati namun Luffy malah mengajaknya bergabung ke dalam Kelompok Bajak Lautnya, Sebelum menerima tawaran tersebut Luffy harus mengalahkan semua Pasukan Marine yang ada.
2. Semangat Hidup
Pada masa perang Dunia Edward New Gate (Shirohige) "untuk diketahui dulu Shirohige merupakan rekan dari Gold D Roger yaitu Raja Bajak Laut pertama yang berhasil menaklukan seluruh Lautan di Dunia" Luffy dan Kelompoknya ikut terlibat dalam hal itu, Alasan kuat yang mendorong Luffy untuk ikut adalah karena saudaranya tertangkap oleh pasukan Marine yang juga merupakan Anggota Kelompok Shirohige yaitu Ace (Gold D Ace) penyandang gelar "D" sekaligus Anak dari Raja Bajak Laut. Perang sangat sengit dan ketika Ace berhasil di selamatkan oleh Luffy dia malah terbunuh oleh salah satu Admiral ( Kelompok Marine yang berisi para Petinggi) pengendali Magma, Oleh karena itu Luffy sangat terpukul dan kehilangan semangat hidupnya namun dari sinilah Luffy menyadari untuk "melindungi seseorang maka dirinya harus kuat".
3. Pantang Menyerah
Masih ingat dengan penjara Impel Down? Yup tempat bagi para penjahat besar, Episode ini terjadi sebelum Perang Dunia dimana Luffy ingin membebaskan Ace. Namun usaha Luffy terhalang oleh sipir penjaga Magellan seorang pemakan buah iblis "Doku Doku no Mi" yang kekuatannya memberikan racun, Beberapa kali Luffy terkena racun tersebut dan hampir mati namun dengan usahanya yang gigih dia berhasil mengalahkan Magellan dan membebaskan seluruh tahanan yang ada di Impel Down.
4. Cita-cita yang Kuat
Dari episode pertama hingga sekarang Luffy mempunyai keinginan yaitu menjadi Raja Bajak Laut walau hampir mati berkali kali dan melawan musuh musuh yang kuat seperti Big Mom, Kaido, dsb bahkan hingga harus berurusan dengan para Admiral , Pasukan Marine, Shicibukai. Dia tetap tekad dengan apa yang diinginkan, Maka dari itu para Kru Bajak Laut mengikutinya.
Nah itulah beberapa motivasi hidup yang dapat diambil dari Anime One Piece, Jadi jangan heran jika banyak penikmat Anime yang menyukainya. Karya yang sangat jenius dari Eiichiro Oda sang Kreator.
Posting Komentar untuk "4 Motivasi Hidup Dari Serial One Piece"